Senin, Februari 21, 2011

Kucing Ini Berwajah Mirip Voldemort

Charlie, seekor kucing di pusat penyelamat hewan di Southampton, Inggris memiliki wajah yang mirip dengan tokoh jahat Lord Voldemort dalam kisah Harry Potter. Para staf di puast penyelamat hewan itu, khawatir kucing itu tidak akan pernah ‘diadopsi’ pemilik baru.
Charlie dibawa oleh seorang perempuan setelah kucing itu terlunta-lunta namun telinganya terpaksa dipangkas dan hidungnya hilang setelah sinar matahari membuatnya menderita kanker kulit. Namun setelah operasi, dia tidak mendapatkan pemilik baru.
Lembaga penyayang hewan The Blue Cross Centre berharap seseorang akan membawa pulang Charlie yang dijuluki “Voldemog” karena penampilannya. Staf lembaga penyayang hewan, Marie Loveridge mengatakan Charlie sebenarnya kucing menggemaskan yang senang mengeong dan dipeluk.
“Suaranya lembut dan suka mengeong untuk minta diperhatikan,” kata Loveridge. “Meski tak berdaun telinga atau hidungnya tidak sempurna, dia masih mendengar dan mencium seperti kucing normal,” lanjutnya.
Menurut Loveridge, Charlie yang sudah berusia 14 tahun, setiap hari masih sangat suka bermain dengan para staf The Blue Cross Centre. Kucing berwarna putih ini menderita kanker kulit dan lembaga itu menyarankan agar pemiliknya kelak melindungi kucing ini dari sinar matahari.

Kisah Titanic Sudah Masuk Novel 14 Tahun Sebelum Peristiwa?

Tragedi Titanic, kapal mewah pada zamannya, mengejutkan semua orang dan menjadi legenda hingga saat ini. Banyak cerita mengenai beredarnya ramalan-ramalan akan kecelakaan itu, meski jarang ada yang terbukti alias bisa jadi cuma isapan jempol belaka. Namun rupanya 14 tahun sebelum Titanic tenggelam, sebuah novel telah diterbitkan.
Novel ini berjudul Futility karya Morgan Robertson (kemudian judulnya diubah menjadi The Wreck of The Titan), terbit pada tahun 1898, tepat 14 tahun sebelum kejadian kapal Titanic.
Setengah dari novel ini bercerita mengenai tenggelamnya kapal The Titan. Percaya atau tidak, kapal The Titan dengan Titanic memiliki banyak kesamaan dan kemiripan. Seperti:
1. Titanic diberangkatkan dari Southampton, Inggris, pada bulan April 1912, sedangkan The Titan berlayar pada bulan April, juga berasal dari Southampton.
2. Penyebab tenggelamnya pun sama, yaitu karena menabrak gunung es.
3. Saat kejadian tragis itu, Titanic bergerak pada kecepatan 23 knot, sedangkan The Titan berlayar pada kecepatan 25 knot.
4. Keduanya pun menabrak di tempat yang sama, yaitu di Atlantik Utara, 400 mil dari Newfoundland.
Berikut ini detail kesamaan dan kemiripan antara The Titan dan Titanic:
Apakah kesamaan di atas hanya kebetulan? Tetapi selain itu, ada juga beberapa perbedaan kecil diantara dua kapal raksasa ini. Contohnya:
1. Titanic menabrak pada malam hari dimana langit sedang jernih, sedangkan The Titan menabrak pada siang hari saat sedang berkabut.
2. 705 penumpang Titanic berhasil selamat, sedangkan dari The Titan hanya ada 13 orang termasuk sang tokoh utama.
3. Titanic tenggelam pada pelayaran perdananya, sedangkan The Titan sudah berlayar beberapa kali sebelumnya.
4. Titanic tenggelam saat sedang berlayar dari Inggris ke Amerika, sedangkan jalur The Titan justru adalah sebaliknya.
5. Sebelum tenggelam, The Titan menabrak sebuah kapal kecil lain hingga tenggelam, sedangkan Titanic, walaupun berdekatan dengan kapal The New York, tapi tidak menabrak apalagi menenggelamkannya.
5. The Titan juga memiliki layar yang berguna untuk menaikkan kecepatan, sedangkan Titanic tidak memiliki layar semacam itu.
6. Titanic adalah ‘anak tengah’ dari tiga ‘bersaudara’, sedangkan The Titan tidak memiliki ‘saudara’.
Jadi apakah peristiwa tersebut sudah diprediksi atau hanya kemiripan yang kebetulan?
Yang menarik, si penulis–Mogan Robertson juga menulis novel tentang perang antara Jepang dan Amerika, dimana Jepang tanpa mendeklarasikan perang dan langsung membom Amerika, persis kejadian Pearl Harbour yang diledakkan oleh Jepang.

Kota Parfum Dunia di Grasse City , Prancis

 Bila Anda ingin mencari parfum berkualitas, datanglah ke Kota Grasse, Prancis. Di kota yang cuma berjarak 15 kilometer dari Kota Cannes itu, Anda akan mendapati banyak pilihan parfum.
Grasse memang bagai hamparan aroma wangi-wangian. Bisa dimengerti, karena di kota berudara sejuk dan berbukit-bukit itu tak kurang 25 pabrik parfum berdiri. Grasse pun menjelma menjadi kota parfum dunia.
Tak berlebihan bila di kota yang dulunya sering disinggahi Putri Pauline Bonaparte ini banyak lahir para pencium parfum terkenal dunia. Sebut saja Jacques Maurel. Lelaki yang mendapat sebutan nose ini sudah 35 tahun melakoni pekerjaan sebagai pencium aroma parfum. Tak heran bila selama ini dia sudah mencium aroma sejumlah parfum terkenal.
Kini Maurel mulai menurunkan keahlian itu kepada anak-anak yang ingin meniru jejaknya. Walau di Prancis banyak sekolah parfum, namun belajar dari seorang master adalah cara terbaik untuk menjadi ahli parfum. Langkah awal, Maurel mengajarkan muridnya untuk mengenali 2.000 macam bau, baik bau-bauan alami mapun buatan. Tapi di luar itu ada hal yang paling penting. Seorang pencium atau pembau parfum harus menjauhi makanan berbau tajam, minuman keras, rokok, dan kopi selama hidupnya.

“Facebook Phone” Akan Segera Beredar !


Rumor mengenai Facebook Phone memang sudah ada sejak tahun lalu, namun segera dibantah oleh pihak Facebook menyatakan bahwa mereka tidak memproduksi Facebook Phone dalam bentuk apapun. Sampai akhirnya hari ini Facebook merilis sebuah pengumuman resmi mengenai Facebook Phone yang mungkin agak sedikit berbeda dengan bayangan saya dulu mengenai Facebook Phone.
Menurut blog post yang ditulis oleh Charles Wu, Program Manager Mobile Facebook Inc, tidak lama lagi kita akan dapat menemukan vendor ponsel seperti INQ dan HTC yang akan merilis smartphone dengan integrasi yang mendalam dengan Facebook. Jadi intinya Facebook tidak memproduksi smartphone miliknya sendiri, melainkan vendor-vendor seperti INQ dan HTC  memproduksi smartphone yang terintegrasi secara penuh dengan Facebook dan nantinya akan ada beberapa vendor lain yang juga akan melakukan hal serupa.
Bahkan rumor yang sekarang beredar adalah Facebook sedang mendalami OS Android milik Google yang open source untuk kemudian mengembangkan sistem operasi smartphone yang juga terintegrasi dengan Facebook secara utuh, mungkin bisa disebut FacebookOS, FaceOS, fbOS?
Sepertinya pertarungan di ranah mobile akan makin seru saja, ada yang tertarik bikin OS sendiri?

Rahasia Umur Panjang Manusia di Berbagai Negara


Panjang umur merupakan suatu harapan yang paling sering diucapkan dalam perayaan ulang tahun. Tak cukup hanya berharap, umur panjang harus diwujudkan dengan pola hidup sehat seperti yang diterapkan di beberapa negara seperti Makau dan Israel.
Pola hidup sehat yang paling banyak diterapkan adalah diet rendah lemak dan kalori, seperti di Spanyol dan Swiss. Mengurangi tingkat stres juga merupakan langkah bijak untuk menjaga kesehatan, seperti yang diterapkan di Australia dan Islandia.
Selengkapnya, ini dia kebiasaan-kebiasaan baik yang patut dicontoh dari negara-negara dengan usia harapan hidup paling tinggi, seperti dikutip dari The Sun.

Makau (harapan hidup: 81 tahun)
Ekonomi yang kuat merupakan rahasia umur panjang di Makau, yang mendapatkan banyak devisa dari industri pariwisatanya. Kesejahteraan yang tinggi membuat warganya lebih mampu mengakses layanan kesehatan.

Islandia (harapan hidup: 82,5 tahun)
Aturan ketenagakerjaan di negara ini memberikan jeda istirahat siang yang cukup lama, sehingga level stres para karyawan relatif rendah. Masyarakat di negara ini juga memiliki tradisi mengonsumsi rumput laut kering yang dikatakan mampu mengurangi penyerapan lemak hingga 75 persen.

Swiss (harapan hidup: 82,5 tahun)
Rahasia umur panjang para lansia di Swiss adalah kebiasaan makan roti gandum, yang memiliki indeks glukosa rendah sehingga perut tidak cepat merasa lapar. Jenis makanan lain yang cukup populer di Swiss adalah cokelat hitam yang kaya akan antioksidan sehingga bisa memperlambat proses penuaan.

Australia (harapan hidup: 82 tahun)
Di negara ini, para karyawan jarang diharuskan kerja lembur sehingga punya lebih banyak waktu untuk beristirahat di rumah. Pada jam istirahat, para pekerja lebih sering makan siang di luar sehingga mendapatkan lebih banyak manfaat dari sinar matahari.

Prancis (harapan hidup: 82 tahun)
Tingginya usia harapan hidup di Prancis salah satunya dipicu oleh besarnya anggaran pengobatan kanker yang mencapai Rp 13 triliun/tahun. Dengan anggaran sebesar itu, tingkat kesembuhan kanker di Prancis termasuk salah satu yang terbaik di dunia. Rahasia lainnya adalah pola makan yang banyak dibumbui bawang, sehingga mengurangi risiko diabetes dan penggumpalan darah.

Jepang (harapan hidup 83,5 tahun)

Rahasia umur panjang orang Jepang salah satunya adalah sake hangat, sejenis minuman beralkohol yang diklaim bisa melancarkan peredaran darah. Beras fermentasi khas Jepang, Miso juga baik untuk kesehatan karena banyak mengandung mineral terutama zink.
 
Swedia (harapan hidup: 82 tahun)
Para pelayan bar di negara ini umumnya terlatih untuk mendeteksi pengunjung yang mulai mabuk karena kebanyakan minum. Sebelum ada yang keracunan, para pelayan dapat membatasi pesanan alkohol sehingga tidak banyak korban tewas karena overdosis.

Spanyol (harapan hidup: 82 tahun)
Diet mediterania yang didominasi oleh minyak zaitun, sayur dan buah-buahan merupakan kunci sehat warga Spanyol. Asupan lemak yang sangat dibatasi dapat mengurangi berbagai risiko penyakit seperti asma, alergi, serangan jantung dan pikun.

Israel (harapan hidup 81 tahun)
Produk-produk olahan berbahan susu merupakan menu utama warga Israel untuk sarapan pagi. Keju rendah lemak adalah sumber protein yang sehat, bisa mencegah beberapa jenis kanker mematikan terutama yang dipicu oleh lemak.

Axl Rose, Vokalis Band Terbaik Sepanjang Masa


Meskipun belakangan ini sudah tak terlalu aktif melempar album ke pasaran namun tetap saja Axl Rose adalah seorang vokalis band yang kharismatik dan punya banyak fans. Selain itu, kualitas vokal Axl juga sudah teruji dan tak ada kritikus yang menyangkal fakta itu. Jadi, sepertinya tak salah juga kalau Axl Rose disebut sebagai frontman terbaik sepanjang masa.
Hasil polling yang diselenggarakan MusicRadar.com baru-baru ini membuktikan bahwa Axl Rose memang seorang vokalis yang andal. Buktinya, dari sekian banyak, nama Axl yang paling banyak disebut responden dan membuat vokalis Guns N Roses ini berada di puncak daftar vokalis terbaik sepanjang zaman versi MusicRadar.
Tepat di bawah Axl Rose adalah nama mendiang Freddie Mercury yang sempat membawa Queen berkibar di panggung musik rock. Di posisi ketiga muncul nama Robert Plant, vokalis Led Zeppelin disusul oleh Ronnie James Dio yang baru saja meninggal tahun ini. Deretan lima besar ini, menurut Contact Music, ditutup oleh John Lennon, vokalis The Beatles.
Di bawah mereka masih ada nama-nama besar lain di panggung musik seperti Bruce Dickinson (Iron Maiden), Thom Yorke (Radiohead), Kurt Cobain (Nirvana), Matt Bellamy (Muse), dan Paul McCartney (The Beatles/Wings).

Fakta Tentang Buah-Buahan

inilah fakta – fakta uniq tentang buah buahan yang mungkin belum kamu tahu :

1. Nanas dijuluki “King of Fruits” saat menjadi buah langka
2. Mangga segar lebih banyak di konsumsi tiap hari di dunia dibanding buah lain
3. Pear bersisik adalah sejenis kaktus dan merupakan tanaman beracun di australia
4.”Granny Smith” adalah apel asli di australia yang ditemukan pada tahun 1867
5. lebih dari 20milyar kelapa dipanen tiap tahun
6. secara teknis, jeruk adalah Hesperedium, sejenis berry
7. Rzez adalah mangga populer kedua yang dikembangkan di australia
8. mendiamkan air jeruk nipis semalaman di teko keramik bisa menghilangkan noda coklat
9. kiwi mengandung zat actinidin yang bisa digunakan untuk membuat daging sapi empuk
10. sepertiga nanas di dunia diproduksi di Hawaii
11. mangga punya kandungan vitamin C setara dengan jeruk
12. dua per tiga serat apel ada di kulitnya
13. Vitamin C pada pear paling banyak ada di kulitnya
14. Riset membuktikan, memakan pisang bisa menambah daya ingat
15. Crabapple (apel kepiting) adalah apel asli amerika utara
16. orang yang alergi bahan latex, biasanya alergi kiwi juga
17. Ilmu tentang perkembangan apel disebut POMOLOGY
18. Kita bisa mematangkan Mangga DENGAN CEPAT dengan cara memasukkan ke dalam paperbag bersama dengan pisang matang.
19. antioksidans pada apel lebih besar 5x dari pisang
20. hanya 1 dari 5 orang australia makan apel tiap hari
21. kiwi memiliki nama lain Chinese Gooseberry
22. mangga masih 1 family dengan tanaman Poison Ivy
23. pelaut inggris mengonsumsi air jeruk nipis untuk menghindari mabuk laut
24. pelaut inggris disebut juga Limeys karena suka minum air jeruk nipis
25. nanas mengandung Bromelain yang berguna mencegah bir dingin berawan
26. ad sekitar 10ribu jenis apel di dunia
27. 1 pohon apel rata2 bisa menghasilkan 500buah apel
28. 25% kandungan dalam apel adalah Udara. makanya apel bisa mengapung
29. lebih dari 60juta Ton apel dihasilkan di dunia per periode tertentu
30. Kiwi ditetapkan sebagai buah kebangsaan di Cina
31. Pear akan berubah menjadi hitam sekali jika disimpan pada lingkungan yang kurang oksigen.
32. markisa pertama kali ditemukan di Brazil
33. riset membuktikan bahwa makan apel bisa mengurangi risiko kena kanker
34. Biji apel merupakan racun ringan namun tidak berbahaya bagi manusia
35. jeruk adalah buah yang paling umum di dunia
36. beberapa negara di dunia melatih bangsa monyet untuk memetik kelapa
37. ada lebih dari 400jenis kiwi di Cina
38. bahasa gaul di australia “She’s Apple” bukan berarti “Dia (wanita) manis” tetapi berarti “Semuanya baik2 saja”
39. nanas yang belum matang adalah racun
40. kiwi memiliki nama asli Yang Tao (Sunny Peach)
41. makan pisang ketika makan nasi dapat membantu ibu hamil terhindar dari Morning Sickness
42. Plum jepang sebenarnya berasal dari Cina
43. Plum bisa tumbuh di semua benua kecuali antartika
44. memerlukan tenaga 50lembar daun untuk menghasilkan 1buah apel dalam 1pohon
45. makan plum membantu meningkatkan penyerapan zat besi dalam tubuh
46. Anggur dapat meledak juga dimasukkan ke dalam microwave
47. Pisang mengandung vitamin B6 yang bisa mengontrol kadar gula dalam darah, dan membangkitkan mood
48. 1nanas bukan 1buah, tetapi terdiri atas lebih dari 200anak buah (fruitlets)
49. jeruk nipis tidak mengandung segala jenis lemak, natrium, dan kolestrol
50. menanam semangka dalam kotak akan menghasilkan semangka kotak
51. dilihat dari beratnya, semangka adalah buah yang paling diminati di USA
52. pohon kelapa entah kenapa disebut “Tree of Life
53. Bunga pohon markisa adalah Bunga kebangsaan negara Paraguay
54. semangka adalah sepupunya Terong, Labu, dan Squash
55. menanam 1biji buah jeruk bisa menghasilkan lebih dari 1 pohon
56. bagian dalam kulit pisang bisa untuk menyemir sepatu kulit
57. bagian dalam kulit pisang juga bisa digunakan untuk menghilangkan gatal bekas gigitan nyamuk dengan cara menggosokkannya
58. di Kerala, India selatan, Bunga kelapa digunakan untuk upacara Pernikahan
59. Kulit Plum dipercaya memiliki efek Laxative
60. Pisang kaya akan vitamin B-Complex yang bisa menenangkan sistem saraf
61. tidak ada yang se-rima dengan “orange” (jeruk)
62. salah satu spesies markisa yang buahnya berwarna ungu bisa melakukan fertilisasi sendiri
63. pisang bisa meningkatkan kadar Serotonin yang bisa melawan depresi
64. semakin besar “Navel” pada Jeruk Navel, semakin manis buahnya
65. Markisa yang berkerut adalah markisa yang paling manis.

Lady Gaga Siap Pasarkan Parfum Berbau Sperma Dan Darah

Parfum selebriti kebanyakan beraroma manis dan segar. Berbeda jauh dengan parfum Lady Gaga, ia menciptakan aroma yang tidak biasa. Seperti apa wanginya?
Seperti dikutip Fashionista, parfum pertama Lady Gaga dikabarkan beraroma darah dan sperma. Idenya memang sedikit mengejutkan, tapi Gaga bukanlah orang pertama yang memiliki ide tersebut.
Sebelumnya, desainer Rad Hourani juga menciptakan parfum yang beraroma sperma. Terdapat enam koleksi parfum dari Rad dan salah satunya diklaim beraroma sperma.
Pelantun ‘Poker Face’ itu bekerjasama dengan perusahaan parfum Coty Inc dalam menciptakan dan memasarkan parfumnya. Berita terkait menyebutkan, Lady Gaga akan merilis parfumnya tahun 2012. Kira-kira siapa yang mau pakai ya ?

Rahasia Cleopatra Untuk Menjaga KehaLusan KuLitnya

Susu? Ah pasti ini bukan barang baru lagi buat kita. Kamu pasti tahu kalau susu bagus untuk kesehatan tubuh dan pembentukan tulang . Sst, selain segar diminum , ternyata susu juga bermanfaat lho buat kecantikan kulit.
Bahkan Ratu Mesir, Cleopatra yang kecantikannya sangat tersohor itu punya salah satu resep rahasia untuk menjaga kehalusan kulitnya, susu. Resep ini kabarnya masih tersimpan dalam tulisan hieroglyph, tulisan bangasa Mesir Kuno. Sedangkan di dunia kecantikan modern manfaat susu sudah dikenal luas untuk menjaga kecantikan dan kehalusan kulit.
Nah biar makin ok soal manfaat susu buat kecantikan , coba saja resep-resep ini.
Masker Susu. Anda bisa memakai masker dengan bahan dasar yoghurt atau susu sebagai masker . Konon ampuh untuk menghalau penuaan dini dan mengusir noda di wajah.
Caranya gampang : Campur 2 sendok teh vitamin E ke sebuah wadah ( bisa kamu peroleh dari kapsul yang berisi vitamin E ), tambah 2 sendok teh yoghurt , setengah sendok teh madu dan jus lemon , campur rata. Usapkan ke seluruh wajah dan biarkan meresap selamat 15 menit. Basuh muka dengan air hangat hingga benar-benar bersih.
Mengecilkan Pori . Jika Anda punya masalah dengan pori yang besar , terbuka , dan ingin kulit bersinar , ternyata kuncinya adalah sour cream ( susu asam ) . Produk susu ini sangat ampuh menangkal keluhan pori besar.
Caranya : ambil sour cream secukupnya , basuhkan ke wajah dan leher . Tunggu selama 15 menit dan cuci bersih . Rasakan bedanya . Kulitmu tampak lebih bersinar kan ?
Susu Terbukti Ampuh untuk mengurangi iritasi kulit , meringankan bintik-bintik merah , mengurangi reaksi alergi pada kulit dan membantu menyembuhkan luka . Jika kulitmu terkena iritasi atau kulit sensitif , basuhkan saja susu manis atau asam , baik krim atau buttermik, biarkan kering sendiri .
Menyiapkan Mandi Susu dengan menambahkan secangkir susu instan bubuk ke air mandi , diyakini bisa memberi nutrisi dan melembutkan kulit. Cleopatra kabarnya tak lupa menambahkan susu unta segar untuk ritual mandinya.
Buat Yang Kepingin Mengelupaskan Sel Kulit Mati , lakukan Proses scrubbing agar kulitmu makin bersinar.
Caranya : Larutkan sedikit garam dalam air mendidih lantas menambahkan empat cangkir susu instan tanpa lemak ke dalamnya. Selanjutnya berendam selama 20 menit ke air hangat-hangat kuku, lakukan scrubing dengan loofah.
Jadi, susu juga bikin kita cantik! Cobain yah!

Bali Urutan 32 Kota Mode Dunia

 NEW York kembali menduduki posisi teratas di peta mode dunia. Hal itu berdasarkan laporan terbaru Global Language Monitor (GLM), lembaga survei independen, yang meriset mengenai kota-kota mode dunia melalui media cetak, elektronik, juga internet. Selanjutnya, di urutan kedua ditempati Hong Kong, serta Bali yang berada di urutan ke-32 sebagai kota mode utama dunia.

Bekka Payack, koresponden mode untuk GLM Manhattan, mengatakan, naiknya kota-kota mode Asia ke peta mode dunia menunjukkan industri mode Asia semakin berkembang.

“Mode tidak lagi milik Eropa dan Amerika, melainkan sudah menjadi bahasa global yang ditemukan di hampir setiap kota utama dunia,“ papar Payack. Sementara, untuk kembalinya New York ke posisi puncak setelah pada 2009 tergeser oleh Milan, Payack menilai, itu karena kesuksesan Fashion Night Out sebagai promosi internasional New York Fashion Week.

Di Asia, kota-kota mode terbaik versi GLM mencakup Hong Kong, Shanghai, Tokyo, Singapura, Bangkok, dan Seoul yang baru mendapat predikat fashion capital. Payack menyebutkan, Hong Kong dan Tokyo terutama, telah membuktikan diri menjadi pemimpin mode Asia lewat pekan mode enam bulanan. Dua kota tersebut menjadi kiblat tren bagi kota-kota mode Asia lain, sekaligus menarik perhatian pelaku mode internasional.

Tips Cara Tidur yang Sehat


1. Jumlah jam tidur ideal.
Bagi kebanyakan orang, jumlah jam tidur yang ideal adalah tujuh sampai sembilan jam per hari. Bagi banyak orang bahkan lebih memerlukan tidur selama sembilan jam daripada tujuh jam.

2. Tidur lebih awal.
Biasakan tidur sebelum jam 11 malam, karena kebanyakan sel-sel tubuh melakukan fungsi perbaikan dan pemulihan pada jam-jam 11 malam s/d 1 dini hari. Misalnya, empedu menetralkan racun selama periode ini. Jika anda terbangun, maka racun akan kembali ke hati, yang kemudian akan dialirkan kembali ke dalam sistem peredaran darah.

3. Ritme tidur yang tetap.
Biasakan tidur dan bangun di waktu atau jam yang sama dalam setiap harinya.

4. Biasakan tidur dalam keadan gelap.
Ketika cahaya mengenai mata anda, ini akan mengganggu irama sirkadian dari kelenjar pineal dan produksi melatonin dan serotonin, hal ini tentu saja dapat mengganggu kualitas tidur anda. Anda dapat mematikan lampu kamar, atau menggunakan lampu redup, atau tidur dengan penutup mata.

5. Hindari makan sesaat sebelum tidur
karena proses pencernaan dapat mengganggu tidur. Selain itu, makan biji-bijian dan gula akhirnya dapat menyebabkan hipoglikemia (gula darah rendah), yang dapat menyebabkan kelaparan dan gangguan tidur.

6. Hindari nonton TV sebelum tidur.
Bahkan lebih baik lagi tidak menempatkan TV di kamar tidur. Tayangan TV merangsang ke otak, yang mengganggu kelenjar pineal, sehingga dapat menyebabkan sulit untuk tidur atau tidur dengan kualitas baik. Hal yang sama berlaku untuk menghindari kebiasaan membaca ‘buku serius’ sebelum tidur. Jika Anda membaca sebelum tidur, pilihlah buku-buku yang santai dan damai seperti literatur spiritual.

7. Pakailah kaos kaki ketika tidur.
Karena kaki memiliki sirkulasi darah yang sedikit, jika anda kedinginan di malam hari, maka kaki cenderung akan merasa kedinginan lebih dulu, hal ini dapat mengganggu tidur Anda.

8. Hindari penggunaan jam beker atau alarm keras untuk membangunkan anda
Hal ini bisa membuat badan anda sangat stres karena terbangun secara tiba-tiba oleh suara keras. Idealnya, Anda harus tidur sampai tubuh Anda secara alami terbangun. Jika Anda memerlukan alarm, gunakan simulator cahaya matahari, yang memancarkan cahaya secara bertahap sampai intensitas penuh selama 45 menit, sama seperti matahari pagi. Terbangun secara perlahan secara alami tidak akan memicu adrenalin anda.

9. Jika tidur, usahakan anda tidak dapat melihat jam
Jika anda mengalami sulit tidur, kehadiran jam dapat menimbulkan kekhawatiran dan membuat anda terus terjaga menatap waktu.

10. menulis di buku harian
Jika anda tidur dengan banyak yang di pikirkan, mungkin bisa diatasi dengan menulis di buku harian sebelum anda pergi tidur. Tuangkan semua yang ada dalam pikiran anda ke dalam kertas untuk menjernihkan pikiran Anda.

11. Tidurlah dengan suhu kamar yang membuat anda merasa nyaman dan jaga agar suhu tetap konstan.
12. Makanlah makanan yang mengandung protein tinggi, beberapa jam sebelum tidur.
Hal ini dapat memenuhi kebutuhan L-triptofan untuk memproduksi melatonin dan serotonin. Mengkonsumsi buah-buahan juga dapat membantu triptofan melancarkan aliran darah ke otak.

13. Penggunaan obat,
baik resep dokter maupun obat bebas dapat memiliki dampak negatif pada tidur anda. Jaga agar penggunaan obat hanya jika benar-benar diperlukan saja.

14. Hindari kafein dan zat perangsang lainnya
karena dapat memiliki efek stimulasi yang tahan lama pada sistem saraf.

15. Hindari konsumsi alkohol.
Meskipun alkohol akan membuat orang mengantuk, efeknya dapat membuat anda sering terbangun beberapa jam kemudian, dan anda akan sulit untuk bisa tidur kembali.

16. Hindari makanan yang sensitif bagi anda
karena mungkin memiliki efek negatif pada tidur anda.

17. Jika Anda cenderung terbangun di malam hari untuk buang air kecil,
jangan minum dalam waktu 2 jam sebelum tidur.


18. Jika memungkinkan, cobalah mandi air panas, shower atau sauna selama sekitar 30 sampai 60 menit sebelum anda tidur.
Panas memiliki efek relaksasi pada tubuh.


19. Jangan membawa pekerjaan ke tempat tidur atau kamar tidur anda.

Jika Anda melakukannya, Anda mungkin menemukan lebih sulit untuk memisahkan dari aktivitas kerja ketika mencoba untuk tidur.

20. Olahraga dapat membantu menghilangkan stres dan membersihkan pikiran anda,
tetapi berolahraga akan menghasilkan energi pada tubuh, oleh karena itu jangan berolahraga terlalu dekat dengan waktu tidur.

21. Rileks sebelum tidur.
Bagi beberapa orang, mendengarkan suara alam, seperti curah hujan, atau gelombang laut, dapat menimbulkan perasaan tenang. Anda juga dapat rileks misalnya dengan melakukan meditasi atau yoga. Musik yang lembut juga dapat membantu anda tenang.

22. Tidur di tempat tidur yang nyaman.
Jika kasur anda melengkung, bersuara berderit, atau jika anda bangun dengan tubuh pegal atau sakit punggung, sudah waktunya untuk membeli kasur baru. Hindari waterbeds, karena kasur jenis ini tidak baik bagi tulang belakang anda.

Jumat, Februari 04, 2011

Artis – Artis Indonesia Yang Mirip Dengan Artis Korea

Tak lengkap rasanya kalau dunia ini tanpa adanya dunia hiburan. Dan karena sekarang sedang demam drama korea, so gak ada salahnya kan kalau ikutan ngeramein juga.
Melihat menimbang dan memutuskan, (haha… jadi ngelantur nih.) pernah anda memperhatikan wajah-wajah artis korea? Ternyata ada juga yang mirip dengan artis dalam negeri loh. Salah satunya adalah kim So Eun yang mirip artis pendatang baru, Winda Khair. Kalau yang suka nonton FTV pasti tahu Winda Khair
  
1. Winda Khair dengan Kim So Eun

 











 2. Sandra Dewi dengan Song Hye Kyo

 

 

 

 

 

 

 3. Derby Romero dengan Kim Hye Sung

 

 

 

 

 

 

 

4. Asmiranda dengan Han Chae Young

 

 

 

 

 

 

 5 . Mulan Jameela dengan Han Ga In

 

 

 

 

 

 

 Gimana … Mirip Ga ??

 

Sejarah Trend Fashion Harajuku di Jepang

Jepang adalah tempat di mana setiap orang bersifat individu – tapi suka berada dalam kelompok. Jika Anda mengunjungi taman pada jam tertentu di setiap hari Sabtu, Anda akan melihat ratusan anak laki-laki berpakaian seperti penyanyi rock dan skater, menari dengan alunan musik rock and roll … mereka sangat serius. Jadi tidak mengherankan juga jika anak perempuan ingin menampilkan mode inovatif yang tidak ada atau belum pernah terlihat sebelumnya, mereka ingin melakukannya di tempat yang sama, pada waktu yang sama. Dan tempat itu adalah distrik Harajuku di Tokyo. 
Istilah “Gadis Harajuku” telah digunakan oleh media berbahasa Inggris untuk menggambarkan remaja yang berpakaian dalam setiap gaya busana yang berada di wilayah Harajuku. Mode ini mempengaruhi beberapa gaya diantaranya membuat bentuk gaun yang unik. Salah satu gaya yakni, Kawaii, sangat tenar pada 1990-an. Kawaii menjadi ungkapan populer yang berarti ada sesuatu yang lucu atau cantik.
Kawaii adalah bentuk perlawanan dalam gaya dan budaya, yang terkait dengannya tidak akan dilihat sebagai sesuatu yang menarik oleh generasi tua. Ide dari Kawaii adalah budaya pemuda yang berbeda yang terpisah dengan budaya tradisional; berupa cyber-punk untuk menunjukkan keberadaannya.Gaya ini dipengaruhi oleh fashion gothic dengan menggabungkan warna-warni neon dan metalik. Gaya ini tidak sepopuler pada 1990-an.
Fashion Harajuku mendapatkan namanya dari distrik Harajuku di Tokyo. Semua aktifitas ‘diaktifkan’ di harajuku, anak-anak muda pergi ke sana untuk mengeksplorasi berbagai toko pakaian dan berkumpul di taman Yoyogi, di kafe di jalan Omotesando atau sepanjang perjalanan arah ke kuil Meiji. Dengan tujuan menampilkan kreasi terbaru harajuku mereka bagi wisatawan dan juga untuk teman-teman mereka.
Harajuku menjadi terkenal pada 1980-an karena artis jalanan dan remaja bebas berpakaian yang berkumpul di sana pada hari Minggu ketika Omotesando ditutup untuk lalu lintas. Omotesando adalah jalan yang sangat panjang dengan kafe dan butik fashion kelas atas dan sangat populer bagi penduduk sekitar dan turis. Berjalan kaki di hari minggu dan merupakan tempat yang sempurna untuk bertemu, memutar musik dan memamerkan diri!

Penyebab – Penyebab Kehancuran Bumi

Seiring dengan majunya zaman dan bertambahnya usia dari bumi ini, para pakar banyak berpendapat bahwa bumi ini sudah tidak dapat di kategorikan kedalam planet yang masih sehat, penyebabnya dirasakan oleh beberapa faktor yang menjadi penentu yang merubah status bumi menjadi tidak sehat.
Berikut ini adalah sepuluh kategori yang menyatakan bahwa bumi tidak sehat :     

1. Melelehnya es di Arktik (Kutub Utara)

Studi terbaru memperkirakan bahwa perairan Arktik bisa meleleh dan bebas dari es pada musim panas minimal 30 tahun lebih cepat dari perkiraan sebelumnya.
Melelehnya es di Kutub Utara ini bisa memperkuat kecenderungan pemanasan global dan membahayakan penghuni Kutub Utara sendiri, dari manusia hingga beruang kutub.

2. Runtuhnya lapisan es Antartika (Kutub Selatan)

Wilkins adalah salah satu dari sembilan lapisan es Antartika yang telah surut atau runtuh dalam beberapa dekade terakhir. Lapisan es yang runtuh paling dramatis adalah Larsen A dan B, yang runtuh secara tiba-tiba pada tahun 1995 dan 2002.

3. Lubang di lapisan ozon

Lapisan ozon melindungi penghuni bumi dengan menyerap sinar ultraviolet berbahaya. Tapi banyaknya penggunaan bahan kimia dan polutan dapat membuat lubang besar di lapisan ozon. Dibutuhkan waktu hingga puluhan tahun untuk dapat memulihkan lapisan ozon seperti semula.

4. Meluasnya zona laut mati

Zona laut mati adalah kantong laut yang mana oksigen habis sehingga banyak ikan, kerang dan spesien lain yang tidak dapat bertahan hidup, seperti terdapat di Teluk Meksiko.
Zona ini terbentuk ketika pupuk tercecer dari sungai dan membuat banyak alga (tumbuhan laut yang memproduksi oksigen) mati dan membusuk.

5. Krisis karang laut

Terumbu karang adalah habitat laut yang penting bagi kebanyakan spesies laut. Tapi beberapa dekade terakhir, banyak terumbu karang yang mengalami krisis karena adanya penangkapan ikan yang berlebihan, polusi laut, penyakit, pemanasan dan pengasaman air laut.
Perairan samudera menjadi lebih asam karena menyerap karbon dioksida dari atmosfer. Artinya, semakin banyak polusi udara, makin asam air laut.

6. Penebangan hutan

Kawasan hujan, khususnya hutan hujan merupakan bidang utama keanekaragaman hayati, hutan juga menyerap karbon dioksida dan menghasilkan oksigen. Tapi laju penebangan hutan secara global bisa mencapai sekitar 32 juta hektar per tahun.
Selain itu, kekeringan yang disebabkan oleh pemanasan global dapat memperburuk situasi hutan di beberapa daerah.

7. Pencemaran air

Dua per tiga dari planet bumi ditutupi dengan permukaan air. Bila air tercemar, tentu saja dapat menyebabkan makhluk hidup di bumi tidak bisa hidup. Dampak pemanasan global juga mengubah pola ketersediaan air untuk minum dan pertanian.

8. Penumpukan gas rumah kaca di atmosfer

Karbon dioksida dan gas penangkap panas lainnya adalah polutan yang dapat meningkatkan emisi gas rumah kaca. Banyaknya gas buangan pabrik dan kendaraan akan memperbanyak jumlah emisi gas rumah kaca ini.

9. Hewan terancam punah

Ketika habitatnya berubah dan terancam, hewan-hewan yang ada di dalamnya juga mendapat tekanan. Daftar Merah 2008 dari spesies langka yang diterbitkan oleh World Conservation Union mengidentifikasikan hampir 45.000 spesies yang terancam punah.

10. Pesatnya laju pertumbuhan penduduk

Pada tahun 2007, populasi dunia melebihi 6 miliar. Tahun itu juga menandai pertama kalinya dalam sejarah lebih banyak orang tinggal di perkotaan daripada daerah pedesaan. Enam miliar penduduk ini terus bersaing untuk mempertahankan hidup dengan sumber daya alam yang sebenarnya terbatas, seperti air, makanan dan bahan bakar.
Pada 2045, penduduk Bumi diperkirakan mencapai sembilan miliar jiwa. Sanggupkah Bumi menyangga beban seberat itu?
Kehidupan bumi dalam hal baik dan buruk tergantung dari apa yang dilakukan oleh manusia itu sendiri yang tinggal di dalamnya, mengelola bumi seharusnya sudah menjadi tanggung jawab kita sebagai khalifahnya dimuka bumi ini.

Monalisa Ternyata Laki-Laki !!

Sosok di Lukisan Mona Lisa karya Leonardo da Vinci selama ini dipercaya sebagai Lisa Gherardini, istri saudagar sutra dari Florentine. Kepercayaan selama bertahun-tahun tersebut dipatahkan oleh Silvano Vinceti, sejarawan Italia. Menurut Vincenti, Mona Lisa adalah seorang laki-laki. Sosok itu terinspirasi dari Gian Giacomo Caprotti, yang bekerja dengan Leonardo sejak kecil dan menjadi orang kepercayaannya.
da Vinci yang diduga seorang hohoseksual mengekspresikan cintanya pada orang yang disayangi dalam representasi lukisan Monalisa
Vincenti semakin yakin bahwa Mona Lisa itu Caprotti, karena beberapa lukisan Leonardo juga terinspirasi dari dia, seperti lukisan St John the Baptist dan lukisan berjudul “Angel Incarnate”. Vinceti, yang juga ketua Komite Nasional Pelestarian Warisan Kebudayaan Italia, melihat beberapa kesamaan antara tiga lukisan karya Leonardo. Menurut Vinceti ciri yang mirip antara lain bentuk mulut dan hidungnya.
“Salai (Caprotti) adalah model favorit Leonardo,” kata Vinceti seperti dikutip dari laman Telegraph, Kamis (3/1). “Leonardo dengan jelas memasukkan ciri-ciri Salai di Mona Lisa.” Caprotti diperkirakan bekerja dengan Leonardo sekitar tahun 1490, ketika dia berumur 10 tahun. Dia kemudian menjadi asisten Leonardo selama 20 tahun. Caprotti dipanggil Salai atau Setan Kecil. Dia kerap menjadi subjek lukisan erotik dari maestro Renaissance tersebut.
“Salai sangat ganteng dan kemungkinan besar dia adalah pacar Leonardi,” kata Vincetti. “Dia suka mencuri dari Leonardo dan menyebabkan banyak masalah, tapi Leonardo selalu memaafkannya.” Namun beberapa sejarawan tak mempercayai dan bersifat skeptis atas klaim Vincetti. Pietro Marani, penulis beberapa buku tentang Leonardo mengatakan, teori Vincetti itu tidak berdasar.
Sebelumnya, beberapa ilmuwan dan sejarawan yakin lukisan maha karya Leonardo da Vinci adalah sebuah potret diri dengan senyum misterius.

Selasa, Februari 01, 2011

My favorite Lyrics

Charice ft Iyaz - Pyramid

Pyramid Lyrics

shawty's love is like a pyramid        
we stand together till the very end
there'll never be another love for sure
iyaz and charice here we go

stones heavy like the love you've shown
solid as the ground we've known
and i just wanna carry on
we took it from the bottom up
and even in a desert storm
sturdy as a rock we hold
wishing every moment froze
now i just wanna let you know
earthquakes can't shake us
cyclones can't break us
hurricanes can't take away our love

pyramid, we've built this on a solid rock
it feels just like it's heaven's touch
together at the top (at the top baby) like a pyramid
and even when the wind is blowin
we'll never fall just keep on goin
forever we will stay like a pyramid
like a pyramid, like a pyramid hey
like a pyramid, like a pyramid hey
like a pyramid, like a pyramid hey

cold never ever when you're close
we will never let it fall
a story that was never told
something like a mystery
and every step we've took we grown
look how fast the time has flown
the journey to the place unknown
we're going down in history
earthquakes can't shake us
cyclones can't break us
hurricanes can't take away our love

pyramid, we've built this on a solid rock
it feels just like it's heaven's touch
together at the top (at the top baby) like a pyramid
and even when the wind is blowin

we'll never fall just keep it goin
forever we will stay like a pyramid

like a pyramid girl i'ma show you
that i love you so much that we're gonna get through
even when it storms i will never go
i'ma be the one to keep you safe
before was a love i care more than enough
holding on to one another be the cover when it's rough
mother nature, or disaster won't stop our happy ever after

pyramid... keep it going...
like a pyramid, like a pyramid hey

pyramid, we've built this on a solid rock
it feels just like it's heaven's touch
together at the top (at the top baby) like a pyramid
and even when the wind is blowin
we'll never fall just keep on goin
forever we will stay like a pyramid

pyramid..
pyramid, we've built this on a solid rock
it feels just like it's heaven's touch
together at the top (at the top baby) like a pyramid
and even when the wind is blowin
we'll never fall just keep it goin
forever we will stay like a pyramid
like a pyramid, like a pyramid hey
like a pyramid, like a pyramid hey
like a pyramid, like a pyramid hey




Lagu + Lirik favoritku

 Boys Like girLs - two is better than one

I remember what you wore on the first day                   
You came into my life and I thought
"Hey, you know, this could be something"
’Cause everything you do and words you say
You know that it all takes my breath away
And now I’m left with nothing
So maybe it’s true
That I can’t live without you
And maybe two is better than one
There’s so much time
To figure out the rest of my life
And you’ve already got me coming undone
And I’m thinking two is better than one
I remember every look upon your face
The way you roll your eyes
The way you taste
You make it hard for breathing
’Cause when I close my eyes and drift away
I think of you and everything’s okay
I’m finally now believing
That maybe it’s true
That I can’t live without you
And maybe two is better than one
There’s so much time
To figure out the rest of my life
And you’ve already got me coming undone
And I’m thinking two is better than one
I remember what you wore on the first day
You came into my life and I thought, "Hey,"
Maybe it’s true
That I can’t live without you
Maybe two is better than one
There’s so much time
To figure out the rest of my life
And you’ve already got me coming undone
And I’m thinking
I can’t live without you
’Cause, baby, two is better than one
There’s so much time
To figure out the rest of my life
But I’ll figure it out
When all is said and done
Two is better than one
Two is better than one

mengenang band idoLaku :)

Discography

Kisah 2002 Malam pada tahun 2002




Album Pertama, Taman Langit di Tahun 2003


Album kedua, Bintang di Surga di Tahun 2004


Album ketiga, OST. Alexandria di Tahun 2005


Album kelima, Hari Yang Cerah di Tahun 2007


Album ke-enam, Sebuah Nama Sebuah Cerita di Tahun 2008



Peterpan Awards

2002
Rookie of the Year - Majalah Hai (Hai Magazine)

2004
Group Pendatang Baru Terngetop - SCTV Music Award
Triple Platinum Album - Taman Langit - Musica Studios Indonesia
Konser 6 Kota 24 Jam - MURI (Museum of Indonesian Records)18th July 2004 - 19th July 2004

2005
Best Favorite-Artis Indonesia - MTV Asia Awards - February 2005
Album Pop Group Ngetop - SCTV Music Award - May 2005
Lagu Paling Ngetop - SCTV Music Award - May 2005
Band Paling Ngetop - SCTV Music Award - August 2005
Penjualan Album Terbaik Sepanjang Tahun Bintang Di Surga - MTV Asia Awards - September 2005
Grup pop terbaik melalui lagu Ada Apa Denganmu - AMI Awards - November 2005
Lagu pop terbaik Ada Apa Denganmu - AMI Awards - November 2005
Band Pop alternatif terbaik melalui lagu Kukatakan Dengan Indah - AMI Awards - November 2005
Album Terbaik Bintang Di Surga - AMI Awards - November 2005
Grafis desain album terbaik Bintang Di Surga - AMI Awards - November 2005
Karya produksi terbaik Bintang Di Surga - AMI Awards - November 2005
Anugerah Carta Era - Lagu Rock Pilihan & Carta Terbaik

2006
Best Favorite - Artis Indonesia - MTV Asia Awards - April 2006
Album Pop Group Ngetop - SCTV Music Award - May 2006

 2009 

Video Klip TerDahsyat "Walau Habis Terang"- Dahsyatnya Award - April 2009

Band TerDahsyat - Dahsyatnya Award - April 2009

Lagu Terbaik  "Kukatakan Dengan Indah" - versi majalah Rolling Stone